Real Madrid kembali menjajaki kemungkinan memboyong bek AC Milan, Thiago Silva, menyusul kegagalan membeli Douglas Maicon dari Inter Milan. Menurut pemberitaan di Italia, Madrid menyiapkan anggaran sebesar 22 juta poundsterling atau sekitar Rp 226 miliar.
"Los Merengues" batal membeli Maicon karena keberatan dengan harga jual bek asal Brasil itu yang mencapai 30 juta euro atau seharga Rp 356 miliar. Mereka menilai harga yang dibanderol "La Benemata" terlalu mahal dan tak sebanding dengan usianya yang mencapai usia 29 tahun itu.
Meskipun demikian, "El Real" masih aktif di bursa transfer mencari seorang defender. Menurut media-media Spanyol, Madrid kembali membidik Silva, yang masih muda dan berbakat besar.
Beberapa waktu lalu, Madrid sudah mencoba mendekati Silva. Namun, Milan menolak tawaran tersebut. Silva sendiri menolak hijrah ke Santiago Bernabeu demi menghormati kontraknya dengan Milan yang baru berakhir 2014 nanti.
Pengalaman itu tak membuat Madrid beralih kepada target lain. Mereka memutuskan menaikkan penawaran dari yang sebelumnya bernilai 16 juta poundsterling menjadi 22 juta poundsterling. Menurut media-media Italia, perbaikan penawaran ini akan membuat Milan mempertimbangkan penjualan Silva.